Olahraga untuk Kesehatan

asd
Kalau ada yang menganggap olahraga wajib dilakukan oleh mereka yang kegemukan saja atau menderita penyakit tertentu, Anda salah besar! Yang benar adalah apapun kondisi Anda – dan justru ketika sehat – kita harus berolahraga secara rutin. Apa manfaatnya? Tentu tubuh menjadi lebih sehat dan bugar. Anda tidak perlu menderita kegemukan dulu ‘kan baru berolahraga? Justru dengan olahraga rutin, Anda akan terhindar dari masalah tersebut juga masalah-masalah lainnya akibat gaya hidup kurang gerak.

Namun, fakta yang terjadi sekarang ini adalah banyak orang merasa sangat sibuk sehingga tidak mau / malas melakukan aktivitas gerak apapun. Sebisa mungkin jika tidak harus bergerak, maka mereka tidak akan beranjak dari tempat mereka. Padahal olaharga adalah kegiatan yang mendukung kesempurnaan aktivitas Anda. Anda bahkan menjadi lebih bugar dan percaya diri untuk melakukan aktivitas manusiawi lainnya seperti bersosialisasi, bekerja dan seagainya.

Jenis Olahraga untuk Kesehatan

Jenis olahraga untuk kesehatan tentu berbeda jika Anda ingin berdiet. Pada umumnya, apalagi jika memang Anda punya jadwal yang sangat padat maka olahraga untuk kesehatan bisa dipilih yang ringan saja. Jangan sepele terhadap olahraga ringan tersebut! Walau ringan tapi kalau dilakukan secara rutin akan memberikan dampak luar biasa pada tubuh Anda.

Anda pasti sudah sering mendengar pepatah: “Di dalam tubuh yang sehat, terdapat jiwa yang sehat”. Nah, olahraga adalah caranya memperoleh jiwa yang sehat. Olahraga apa saja yang bisa Anda lakukan? Di antaranya adalah:

    Olahraga pagi hari seperti jogging, senam SKJ dan berjalan kaki.
    Olahraga sepeda
    Berenang
    dll

Olahraga untuk kesehatan dianjurkan untuk dilakukan selama 2,5 jam setiap minggu. Dengan begitu, Anda bisa berolahraga setiap harinya dengan waktu 20 menit. Apa manfaatnya?

1. Bisa memperbaiki mood
Olahraga bermanfaat untuk stimulasi unsur kimia di dalam otak yang membuat Anda menjadi lebih bahagia dan relaks.

2. Mempertahankan berat badan
Sudah bukan rahasia lagi kalau Anda rajin berolahraga maka berat badan Anda akan terjaga. Ini dikarenakan proses pembakaran kalori ketika melakukan aktivitas fisik.

3. Mencegah penyakit kronis
Olahraga berfungsi untuk menjaga tekanan darah tetap normal dan juga melawan kolesterol jahat sehingga Anda pun terhindar dari penyakit kronis.

4. Tubuh segar bugar
Dengan berolahraga, justru Anda memperoleh lebih banyak energi lagi! Ini dikarenakan olahraga mengirim oksigen dan nutrisi secara tepat ke seluruh jaringan dalam tubuh.

5. Tidur Anda jadi lebih nyenyak
Tidur Anda jadi lebih berkualitas! Anda pun siap untuk menerima dan menghadapi tantangan di esok hari!

6. Kehidupan seksual lebih baik
Khususnya bagi Anda yang sudah menikah, olahraga bisa memperlancar aliran darah di dalam tubuh sehingga mencegah masalah frigiditas ataupun disfungsi ereksi. Dengan begitu, Anda pun menjadi lebih prima dalam urusan seksual.

Setelah tahu manfaat olahraga untuk kesehatan, masih malas-malasan untuk berolahraga? Tidak mau ‘kan setelah sakit dulu baru mulai untuk berolahraga. Seperti halnya pepatah mengatakan “lebih baik mencegah daripada mengobati”, maka olahragapun seperti itu. Tidak harus yang berat-berat, cukup yang ringan namun dilakukan rutin setiap hari.

Tahukah Anda bahwa dengan berolahraga rutin setiap hari berdasarkan penelitian dari Universitas Queen di Ontario mendapat kesimpulan: Pada pria, usianya bertambah 2,4 tahun, sementara itu pada wanita usianya bisa bertambah hingga 3 tahun. Yang pasti Anda pun punya kesehatan yang mumpuni dan tidak perlu harus mengalami sakit parah. Tubuh menjadi awet mudah, sudah pasti!

0 comments

Post a Comment